| by | Filed under Gadget, News.

Asus baru saja merilis smartphone Android jagoannya di lini ZenFone 3. Kali ini ada tiga varian yang disediakan oleh pabrikan asal Taiwan tersebut diantaranya yakni ZenFone 3 (varian regular), ZenFone 3 Deluxe dan ZenFone 3 Ultra.

Sama seperti ZenFone 2, Asus juga menjejaki ZenFone 3 dengan spesifikasi yang berbeda untuk tiap variannya. Pun demikian dengan banderol, yang mana setiap varian juga di hargai berbeda.

ZenFone 3 regular, ZenFone 3 Deluxe mapun ZenFone 3 Ultra memiliki perbedaan yang sangat mencolok dari segi spesifikasi. Apa saja kah itu? Berikut perbedaan ketiga varian Zenfone baru besutan Asus itu.

Asus ZenFone 3

Asus ZenFone 3 ZE552KL

Zenfone 3 merupakan model paling dasar di keluarganya. Zenfone 3 ini ditujukan untuk pengguna menegah yang menginginkan smartphone yang tidak hanya mewah, tapi juga memiliki kecepatan dalam hal multitasking.

Dari segi desain, Zenfone 3 dibalut dengan bahan aluminium untuk seluruh body-nya serta kaca Gorilla Glass 2.5D untuk bagian depan dan belakangnya. Layarnya memiliki ukuran 5,5 inci beresolusi full HD 1080 x 1920 pixel dengan tingkat kerapatan 401 ppi.

Asus Zenfone 3 dibekali kamera utama 16MP berfitur ASUS Tritech Autofocus dan kamera depan dengan resulusi 8MP. Fitur lainnya, ada juga sensor sidik jari yang terpasang di casing belakangnya, tepat di bawah lensa kamera.

Ada dua pilihan tersedia untuk smartphone Android ini, yakni Zenfone 3 Internal Storage 32GB/RAM 3GB, dan Zenfone 3 Internal 64GB/RAM 4GB. Keduanya dibekali dengan chipset Qualcomm Snapdragon 625.

Asus ZenFone 3 Deluxe

Asus ZenFone 3 Deluxe ZS570KL

Ini merupakan varian tertinggi. Asus ZenFone 3 Deluxe merupakan flagship yang dikhususkan untuk pengguna yang mengutamakan performa dan kemampuan pengabadian momen lewat kamera handal.

ZenFone 3 Deluxe dilengkapi kamera utama 23MP dengan sensor Sony IMX318. Sama seperti ZenFone 3, Kamera utama ZenFone 3 Deluxe juga sudah diperkaya fitur ASUS Tritech Autofocus yang merupakan gabungan antara Autofocus Laser, Phase Detection Autofocus dan contrast detection autofocus.

Bentang layar ZenFone 3 Deluxe memiliki ukuran 5,7 inci beresolusi 1080 x 1920 pixels. Meski layar sedikit besar, tapi tinggak kerapatannya hanya 386 ppi atau sediki kurang tajam dibanding layar ZenFone 3 reguler.

Dapur pacu ZenFone 3 Deluxe di topang oleh chipset Qualcomm Snapdragon 820. ZenFone 3 Deluxe tersedia dengan pilihan Internal Storage 32, 64 dan 128 GB, yang mana tiap-tiap pilihannya tersedia lagi pilihan RAM 4GB dan 6GB.

Asus ZenFone 3 Ultra

Asus ZenFone 3 Ultra ZU680KL

Terakhir, ZenFone 3 Ultra, merupakan smartphone jumbo yang mengutamakan kenyamanan pengguna yang ingin menikmati hiburan diperangkat mobile, baik itu bermain game maupun menikmati kontent video dan foto.

Layar ZenFone 3 Ultra memiliki bentang 6,8 inci beresolusi 1080 x 1920 pixels dengan karapatan layar 324 ppi. Sedikit kurang tajam memang dibanding dua saudaranya. Namun untuk menutupi kekurangan, smartphone ini membayarnya dengan fitur teknologi Tru2Life+ Video yang mampu mengelola gambar secara baik. Selain itu layarnya juga sudah dilengkapi dengan fitur multitouch 10 jari yang bisa membuat nyaman untuk dipakai bermain game.

Sebagai pelengkap hiburan, smartphone ini sudah menyertakan speaker 5-magnet, audio channel 7.1 surround sound dan headphone DTS, X. Sementara untuk fungsi pengabadian momen, ZenFone 3 Ultra juga dipersenjatai dengan kamera 23MP dengan fitur sama seperti persis yang terdapat di Zenfone 3 Deluxe.

ZenFone 3 Ultra dibekali chipset Snapdragon 652 (dengan Qualcomm Quick Charge 3.0 sebagai pengisian cepat baterainya yang berkapasitas 4.600mAh). Untuk penyimpanan dan pengelolaan data, ZenFone 3 Ultra tersedia dengan pilihan Internal Storage 32, 64, 128 GB, dimana setiap pilihannya tersebut tersedia pula pilihan RAM 3GB dan 4GB.

Spesifikasi Singkat ZenFone 3, ZenFone 3 Deluxe, ZenFone 3 Ultra

ZenFone 3 ZenFone 3 Deluxe ZenFone 3 Ultra
Network 2G/HSDPA/LTE
SIM Dual SIM (Nano-SIM / Micro-SIM, dual stand-by) Dual SIM (Nano-SIM/ Micro-SIM, dual stand-by, dual active) Dual SIM (Nano-SIM/ Micro-SIM, dual stand-by)
Display Super IPS+ 5.5 inci, resolusi 1080×1920 pixel (401 ppi), Multitouch, with protection Gorilla Glass 3 Super AMOLED 5.7 inci, resolusi 1080×1920 pixel (386 ppi), Multitouch 5 fingers, with protection Gorilla Glass 4 IPS LCD 6,8 inci, 1080×1920 pixels (324 ppi), Multitouch 10 fingers, with protection Gorilla Glass 4
OS Android v6.0.1 Marshmallow
Chipset Qualcomm MSM8953 Snapdragon 625 Qualcomm MSM8996 Snapdragon 820 Qualcomm MSM8976 Snapdragon 652
CPU Octa-core 2.0 GHz Cortex-A53 Dual-core 2.15 GHz Kryo & dual-core 1.6 GHz Kryo Quad-core 1.8 GHz Cortex-A72 & quad-core 1.4 GHz Cortex-A53
GPU Adreno 506 Adreno 530 Adreno 510
Storage Internal 32GB or 64GB, with MicroSD slot to expand external storage Internal 32/64/128 GB, with microSD slot to expand external storage
RAM 3GB RAM (for storage 32GB) or 4GB RAM (for storage 64GB) 4/6 GB RAM 3/4 GB RAM
Kamera – Belakang: 16 MP, f/2.0, laser/phase detection autofocus, OIS (4-axis), dual-LED (dual tone) flash
– Fitur Geo-tagging, touch focus, face detection, panorama, HDR
– Kamera belakang: 8 MP, f/2.0, 1080p
– Kamera belakang: 23 MP, f/2.0, laser/phase detection autofocus, OIS (4-axis), dual-LED (dual tone) flash
– Fitur 1/2.6″ sensor size, 1 µm pixel size, geo-tagging, touch focus, face detection, HDR, panorama
– Kamera depan: 8 MP, f/2.0, 1080p
Baterai Non-removable Li-Ion 3000 mAh Non-removable Li-Ion 4600 mAh
Sensor Fingerprint, accelerometer, gyro, proximity, compass
Koneksi – Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, Wi-Fi Direct, hotspot
– Bluetooth v4.2, A2DP, EDR, LE
– GPS with A-GPS, GLONASS
– Infrared port
– USB v2.0, Type-C 1.0 reversible connector
– Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, Wi-Fi Direct, hotspot
– Bluetooth v4.2, A2DP, EDR, LE
– GPS with A-GPS, GLONASS, BDS
– NFC
– Infrared port
– USB v3.0, Type-C 1.0 reversible connector
– Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, Wi-Fi Direct, hotspot
– Bluetooth v4.2, A2DP, EDR, LE
– GPS with A-GPS, GLONASS, BDS
– Infrared port
– FM radio
– USB v2.0, Type-C 1.0 reversible connector, USB On-The-Go

Berapa Harganya?

Belum ada harga tetap untuk tiap-tiap model ZenFone 3, ZenFone 3 Deluxe dan ZenFone 3 Ultra. Namun dari informasi yang telah dibeberkan Asus, ketiga varian tersebut akan di banderol dengan kisaran harga sebagai berikut

  • ZenFone 3 (Internal Storage 32GB/RAM 3GB dan Internal 64GB/RAM 4GB): Harga mulai dari $249 atau setara Rp3,3 juta
  • ZenFone 3 Deluxe (Internal Storage 32/64/128GB dengan RAM 4/6GB): Harga mulai $499 atau setara Rp6,8 juta
  • ZenFone 3 Ultra (Internal Storage 32/64/128 GB dengan RAM 3/4GB): Harga mulai $479 atau setara Rp 6,5 juta.

Harga bisa lebih tinggi pada kapasitas Internal Storage dan RAM yang paling besar untuk tiap seri ZenFone 3. Jadi dengan kata lain, yang tertera diatas adalah harga dasarnya saja.

Leave a Reply