| by | Filed under Gadget, Tips & Tutorial.

Windows 10 Mobile Final (Official) sudah resmi dirilis oleh Microsoft. Dan bagi kamu pengguna Lumia yang masih menggunakan Windows Phone 8.1, kini saatnya-lah untuk melakukan upgrade agar Lumia yang kamu miliki bisa memperoleh kinerja terbaik lewat fitur-fitur baru yang ditawarkan oleh platform Windows 10 Mobile.

Lumia Windows 10 Mobile

Untuk melakukan upgrade Lumia ke Windows 10 Final, ada beberapa langkah-langkah yang perlu dilakukan. Lebih detailnya bisa kamu simak seperti berikut ini.

Pastikan Perangkat Masuk Daftar Penerima Update

Microsoft memberikan Windows 10 Mobile Final ini secara bertahap untuk beberapa perangkat saja. Jadi pastikan jika perangkat kamu sudah masuk dalam jadwal upgrade. Untuk gelombang pertama ada 18 type perangkat Windows mendapat jatah Windows 10 Mobile, diantaranya ialah

  • Lumia 1520
  • Lumia 930
  • Lumia 640
  • Lumia 640XL
  • Lumia 730
  • Lumia 735
  • Lumia 830
  • Lumia 532
  • Lumia 535
  • Lumia 540
  • Lumia 635 1GB
  • Lumia 636 1GB
  • Lumia 638 1GB
  • Lumia 430
  • Lumia 435
  • BLU Win HD w510u (Non Lumia)
  • BLU Win HD LTE x150q (Non Lumia)
  • MCJ Madosma Q501 (Non Lumia)

Jika perangkat kamu sudah dipastikan masuk dalam jajarang gelombang upgrade pertama, maka silahkan langsung kelangkah dibawah ini

Persiapkan Hal-hal Berikut

  • Siapkan koneksi WiFi yang stabil, untuk keperluan mengunduh file update firmware. Jika menggunakan koneksi berbagi (WiFi tethering) pastikan saja kuota mencukupi.
  • Pastikan Windows 8.1 yang digunakan oleh perangkat sudah yang paling update.
  • Usahakan free space momori perangkat (internal storage) masih tersedia sekitar 1,5GB – 2GB. Jika tidak mencukupi, hapus atau pindahkan sebagian aplikasi ke Micro-SD untuk melegahkan memori internal.
  • Untuk keamanan, backup data-data penting di memori internal ke memori eksternal (Micro-SD)
  • Backup setinggan handphone dan beberapa konten aplikasi dengan cara masuk ke “Pengaturan > Cadangan” (Baca: Cara backup data setting dan aplikasi)
  • * Opsional untuk user Insider: Jika kamu pengguna Windows 10 Mobile Preview Insider, untuk melakukan frees install ke update Windows 10 Mobile Full (Official), maka lakukan dulu roll-back ke Windows 8.1 (Baca: Cara Roll-back Ponsel Windows Phone).
  • Dan yang tidak boleh dilewatkan, pastikan baterai perangkat dalam kondisi terisi penuh.

Cara Upgrade ke Windows 10 Mobile Final

Dari perangkat Lumia, silahkan install aplikasi Upgrade Advisor di windows store. Setalah itu jalankan aplikasinya, dan ikuti langkah-langkah yang diperintahkan.

Lumia Upgrade Windows 10 Mobile Official

Jika perangkat memenuhi untuk melakukan upgrade, maka akan ada perintah untuk mengecek pembaruan. Untuk itu silahkan tuju “Pengaturan > Pembaruan Telepon > Peiksa Pembaruan”. Notifikasi update akan muncul, jadi silahkan download file update tersebut.

Download Update Windows 10 Mobile

Setelah file update terdownload, tahap berikutnya silahkan lakukan instalasi dan perangkat akan melakukan restart untuk memulai proses upgrade.

Install Windows 10 Mobile di Lumia

Proses upgrade akan memakan waktu beberapa menit (bisa 15 menit – 1 Jam) tergantung jenis perangkat yang dipakai. Jadi tunggu saja prosesnya (disini hati-hati jangan sampai baterai perangkat kehabisan daya).

Upgrade Lumia ke Windows 10 Mobile Full Official

Bila proses upgrade selesai, pastikan perangkat masih tetap terhubung dengan jaringan internet. Ini karena masih ada tools pendukung dan aplikasi yang perlu di install/update di Windows Store.

Update App Windows 10 Mobile

Upgrade selesai dan tools pendukung + aplikasi juga sudah terupdate. Maka sampai disini perangkat Lumia sudah siap digunakan secara maksimal dengan Windows 10 Mobile Full yang sudah terpasang didalamnya. Jadi selamat menikmati kecanggihan system operasi terbaru besutan Microsoft ini.

4 Responses to “Upgrade Lumia ke Windows 10 Mobile Final, Begini Detail Caranya”

  1. Setelah update ke windows10,lumia 430 ku,jd lbh fresh walaupun cortana blm bisa digunain krn masalah region. Windows10 mobile,keren.

  2. Waktu upgrade, kira2 kuota yg dibutuhin seberapa besar ? Soalnya saya mau coba pakai internet hp bukan wifi…

    Mohon dijawab

    Terima kasih 😄

Leave a Reply