| by | Filed under Gadget, Tips & Tutorial.

Screen Capture on Samsung Galaxy Fame

Ikeni.net coba berbagi tips mengambil Screenshot (Screen Capture) atau istilah umumnya ialah mengambil gambar dilayar Smartphone berbasis sistem operasi Android Jelly Bean tanpa perlu menggunakan aplikasi pihak ketiga.

Yah meski kali ini demonya dilakukan pada Samsung Galaxy Fame dengan Android 4.1.2 Jelly Bean, namun tidak menutup kemungkinan tips ini dapat diterapkan pada Smartphone lain yang juga menggunakan OS Android Jelly Bean versi 4 keatas.

Oke untuk mengambil Screenshot dalam contoh kali ini ialah di Samsung Galaxy Fame, caranya ialah:

  1. Tekan dan tahan (Jangan dilepas) tombol “Home” dan “On/Off” secara bersamaan.
  2. Tunggu beberapa detik hingga terdengar suara seperti Jepretan kamera, lalu lepas kedua tombol Home dan Onf/Off secara bersamaan.
  3. Jika semua berjalan lancar, maka otomatis hasil dari Screen Capture tersebut akan tersimpan biasanya di folder “sdcard > Pictures > Screenshots”, atau lebih mudahnya bisa langsung lihat di notifikasi bar atau aplikasi Gallery.

Untuk memperjelas bagaimana proses Screenshot ini dilakukan pada Samsung Galaxy Fame, bisa langsung lihat saja vide demo berikut ini

Leave a Reply